1.904 Peserta UM-PTKIN 2022 Lulus di UIN Imam Bonjol, Segera Daftar Ulang lewat Link Ini

    1.904 Peserta UM-PTKIN 2022 Lulus di UIN Imam Bonjol, Segera Daftar Ulang lewat Link Ini

    SUMBAR, - Hasil Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) 2022 telah ditetapkan Panitia Nasional PMB PTKIN.

    Hasil seleksi itu pun telah diumumkan pada Kamis (30/6/2022) kemarin, lewat laman pengumuman.um-ptkin.ac.id.

    Ketua PMB 2022 UIN Imam Bonjol Padang, Dr. Yasrul Huda mengatakan, keputusan penetapan kelulusan calon mahasiswa baru pada UM-PTKIN 2022 didahului sidang kelulusan panitia nasional bersama seluruh panitia lokal masing-masing PTKIN, dan mengacu pada nilai hasil ujian masing-masing peserta.

    Dari 6.446 orang peserta yang mendaftar di UIN Imam Bonjol Padang, panitia menetapkan 1.904 peserta lulus seleksi jalur UM-PTKIN 2022 di UIN Imam Bonjol Padang.

    Keputusan kelulusan ini berdasarkan Surat Keputusan Rektor UIN Imam Bonjol Padang No. 1050 Tahun 2022.

    Yasrul mengingatkan, kepada peserta yang lulus diwajibkan mendaftar ulang pada laman http://registrasi.uinib.ac.id dengan melengkapi segala persyaratan yang telah ditetapkan.

    “Bagi yang belum lulus jalur UM-PTKIN 2022, disediakan jalur reguler PMB Mandiri UIN Imam Bonjol Padang yang dapat diakses melalui http://pmb.uinib.ac.id, ” ujarnya. (**)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Wabah PMK di Sumbar Makin Menjadi-jadi Jelang...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda Sumbar Serahkan Benda Pusaka Raja-raja...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum ke-10 Di GWK
    Tim SSDM Polri Gelar Kegiatan Trauma Healing Berupa Kegiatan Yasinan bagi Korban Terdampak Banjir Lahar Dingin Marapi
    Banyak Kalangan Berharap Kasus Karen Diputus Hakim Berdasarkan Keadilan dan Ketuhanan yang Maha Esa
    Bantu Korban Bencana Alam, Ketua PN Batusangkar Liena, S.H., M.Hum Dirikan  Dapur Umum
    Tim Kupu-Kupu Jatanras Sat Reskrim Polres Agam Kembali Ungkap Kasus Pencurian

    Follow Us

    Random

    Tags